Menempati peringkat ketiga di Ligue 1 Prancis dan tertinggal satu poin dari AS Monaco, Lyon telah kembali dari keterpurukan dalam beberapa musim terakhir. Apabila mereka bermain konsisten, skuat asuhan Bruno Genesio bisa saja menduduki peringkat kedua di akhir musim.
Baca Juga
Keberhasilan Les Gones merangsek ke papan atas tidak terlepas dari penampilan apik beberapa pemainnya, seperti Mariano Diaz yang baru saja dibeli dari Real Madrid pada awal musim ini dan kapten Nabil Fekir. Nama kedua bahkan menjadi incaran banyak klub Eropa.