Liga Champions

Jadwal Siaran Langsung Semifinal Liga Champions: AS Roma vs Liverpool

Rabu, 2 Mei 2018 09:10 WIB
Editor: Juni Adi
© INDOSPORT
Patrik Schick dalam laga Liverpool vs AS Roma. Copyright: © INDOSPORT
Patrik Schick dalam laga Liverpool vs AS Roma.
AS Roma

Jika melihat dari laga sebelumnya, mengejar tiga gol sepertinya tidak sulit bagi Roma. Sebab, mereka telah dua kali melakukan hal itu.

Yang pertama, di babak 16 besar saat mereka melawan Shakhtar Donetsk kala itu Roma takluk 1-2 di laga tandang, kemudian menang 1-0 di laga kandang.

Selanjutnya, comeback kembali mereka lakukan saat bertemu dengan Barcelona. Di leg pertama, mereka takluk dengan skor 4-1 (tandang), sedangkan di leg kedua mereka menang 3-0 (kandang).

Hal ini tentunya akan banyak dinantikan oleh publik sepakbola dunia melihat kiprah Roma melawan Liverpool nanti. Banyak pihak yang penasaran magis comeback Roma apakah bisa terulang atau tidak.