Giroud: Saya Bisa Jadi Jimat Bagi The Blues!
Sebelumnya, Chelsea terpaut 8 poin dari Tottenham Hotspur pada awal April 2018 kemarin, yakni saat mereka kalah dengan tim London Putih tersebut.
Seiring berjalannya waktu, kini performa mereka semakin membaik. The Blues merangkak naik dan saat ini selisih poin antara Chelsea dan Tottenham hanya dua poin.
The Blues berpeluang menyalip rival sekotanya tersebut, andai mereka mampu mengalahkan Huddersfield Town pada tengah pekan ini. Sementara Tottenham Hotspur, mereka akan mendapatkan lawan tim papan tengah yang sedang berada dalam puncak kepercayaan diri tinggi, yakni Newcastle United.
Newcastle United yang ditangani oleh pelatih sarat pengalaman, Rafael Benitez tentu dapat menjadi batu sandungan bagi Spurs dalam laga nanti. Seandainya Tottenham kalah dan Chelsea menang, maka praktis The Blues akan naik ke zona Liga Champions.