Dianggap Terima Tawaran Madrid, Ini Harapan Hazard untuk Fans Chelsea
Setelah dilaporkan dirinya menerima pinangan Real Madrid, untuk kesekian kalinya Eden Hazard menegaskan jika dirinya masih bahagia dan ingin bertahan di Chelsea.
Ia pun berharap agar para fans Chelsea masih ingin melihat keberadaan dirinya bersama tim asal London Barat tersebut di musim depan, meski klubnya tidak akan bermain di Liga Champions pada musim depan sekalipun.
"Tentu saja saya ingin bermain di Liga Champions, tetapi itu bukan prioritas. Saya harap para penggemar ingin saya tetap di Stamford Bridge, saya melakukan hal-hal yang bagus di sini dan saya bahagia di sini.
“Semua bisa pindah atau ada juga yang tidak akan pindah. Kita lihat saja nanti, banyak yang mendukung saya dan saya juga mencintai rekan satu tim saya, keluarga saya juga betah berada di sini," pungkas Pria 27 tahun tersebut.
Sebelumnya, Hazard juga membuktikan ucapannya jika ia akan bertahan bersama Chelsea pada musim depan, yaitu dengan menempatkan dirinya sebagai model utama dalam jersey anyar Chelsea di musim baru nanti.