Real Madrid akan berhadapan dengan Liverpool untuk memperebutkan gelar Liga Champions, Minggu (27/05/18) di Kiev Ukraina. Sebelum pertandingan berlangsung, banyak perang dingin yang ditebar di media dan kali ini datang dari kapten Madrid, Sergio Ramos.
Ramos mengakui bahwa pertandingan terakhir ini tak terlalu sulit karena sebelumnya Los Blancos telah mengalahakan tim-tim pemenangan di liga domestik seperti Bayern Munchen, Juventus dan PSG.