Bola Internasional

Terkuak, Ternyata Ini Alasan Icardi Tak Dipanggil ke Skuat Argentina

Selasa, 22 Mei 2018 03:00 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© INDOSPORT
Lionel Messi dan Mauro Icardi di Timnas Argentina. Copyright: © INDOSPORT
Lionel Messi dan Mauro Icardi di Timnas Argentina.
Banjir Kritikan

Salah satu legenda Argentina, Hernan Crespo, pun ikut mengkritik dan menyebut bahwa tak dipanggilnya Icardi disebabkan karena sang pemain bukan 'teman' dari Lionel Messi. 

"Saya melihat bahwa Icardi bukanlah salah satu teman Messi. Tim nasional saat ini dibentuk dari sebuah lingkaran ajaib. Icardi bukanlah bagian dari lingkaran itu dan oleh karena itu, sayang sekali, ia tidak akan ke Piala Dunia Rusia," ujar Crespo yang juga pernah menjadi striker Inter Milan. 

Argentina saat ini memiliki nama-nama besar di barisan depan, seperti Sergio Aguero, Higuain, Paulo Dybala, dan pemain muda Boca Juniors, Crisitian Pavon. Namun, sejumlah nama striker tersebut dinilai menjalani musim yang tak segemilang Icardi. 

Aguero sudah tak bermain sejak bulan Maret lalu. Sementara Higuain penampilannya akhir-akhir ini bersama timnas tak segemilang saat membela klub. 

 

Final Liga Champions kurang lebih seminggu lagi nih. Yuk ramaikan dan ikuti serunya nonton #BolaBareng Final Liga Champions 2017/18. Akan ada banyak keseruan yang akan ada di acara ini. Catat tanggal dan tempatnya! #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

2.4K