Bursa Transfer

Selain Alisson dan Ronaldo, Ini 5 Transfer Besar yang Mungkin Terjadi di 2018

Jumat, 20 Juli 2018 09:25 WIB
Penulis: Masya Famely Ruhulessin | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© INDOSPORT
Eden Hazard, pemain megabintang Chelsea. Copyright: © INDOSPORT
Eden Hazard, pemain megabintang Chelsea.
Eden Hazard (Chelsea)

Sama seperti Thibaut Courtois, Eden Hazard, sepertinya tak ingin menghabiskan waktu untuk tinggal di Chelsea selama sisa karirnya. Satu-satunya perbedaan adalah kontrak Hazard masih akan berakhir hingga 2020.

Ini memberi Chelsea sedikit ruang untuk menegosiasikan harga yang tinggi baginya daripada menerima biaya transfer yang lebih rendah atau kehilangannya secara gratis ketika kontraknya berakhir.

Nilai transfer Hazard diperkiran mencapai 108 juta pounds atau setara Rp2,08 triliun. Namun Sarri sebagai pelatih baru sadar akan keunggulan pemainnya ini dan pasti enggan melepasnya.

“Setelah enam tahun yang indah di Chelsea mungkin saatnya untuk menemukan sesuatu yang berbeda. Saya dapat memutuskan, tetapi Chelsea akan membuat keputusan akhir jika mereka ingin melepaskan saya. " kata Hazard.

Hazard sendiri tak hanya diincar oleh Real Madrid untuk menggantikan posisi Ronaldo namun juga oleh saingan mereka, Barcelona.

Starting XI Termahal dalam Sejarah Sepak Bola Saat Ini

 

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

933