6 Pemain dengan Trofi Terbanyak, Ronaldo dan Messi Lewat!
Legenda Manchester United ini telah menghabiskan seluruh karier profesionalnya di Old Trafford.
Giggs menjadi pemain sayap berbakat yang memulai karier bersama Setan Merah di bawah Sir Alex Ferguson pada tahun 1990. Giggs menjadi pemain paling berpengaruh di era kesuksesan klub dimulai pada tahun 1992 sampai berakhir pada 2013 saat kepergian Fergie.
Di musimnya yang gemilang itu. Giggs memenangkan banyak piala termasuk 13 trofi Liga Primer Inggris, dua gelar Liga Champions, 4 gelar Piala FA, 1 Piala Super UEFA, 1 Piala Dunia FIFA, 4 Piala Liga.
Sayangnya Giggs kurang beruntung di karier internasional dengan gagal menang maupun berpartisipasi dalam turnamen besar bersama Wales.
Giggs akhirnya memutuskan pensiun pada tahun 2014, setahun setelah Ferguson hengkang dan kini menjalani tugas manajerial sebagai pelatih kepala Timnas Wales.
3. Andres Iniesta – 35 Piala Kemenangan
Iniesta menjadi salah satu gelandang paling berbakat sepanjang masa, dengan dirinya menjadi andalan dalam periode emas Barcelona dan Timnas Spanyol. Kontribusinya sangat besar dalam kemampuan mendikte tempo permainan dari lini tengah.
Kolaborasinya dengan Xavi menjadi puncak kekuatan mereka untuk Barcelona dan Spanyol sebagai pasangan pemain terbesar sepanjang masa di lini tengah.
Iniesta menghabiskan 16 tahun kariernya di Catalan dengan memenangkan 33 gelar, termasuk 9 gelar La Liga Spanyol dan 4 gelar Liga Champions. Dia juga menjadi pemain yang memecahkan 44 tahun tanpa trofi untuk Spanyol dengan kemenangan Euro 2008.
Iniesta akhirnya mengakhiri musimnya di Barcelona dan menyetujui bergabung dengan klub J-League, Vissel Kobe musim panas ini. Meskipun torehannya tidak sehebat Messi dan Ronaldo, Iniesta pantas disebut sebagai salah satu pemain terhebat sepanjang masa.