FOOTBALL265.COM - Laga ketiga Piala AFF U-16 2018 antara Vietnam vs Indonesia digelar di Stadion Deltras, Sidoarjo, Kamis (02/08/18) pukul 19.00 WIB.
Babak pertama berjalan dengan tensi yang langsung meninggi dari kedua kesebalasan. Dengan Vietnam langsung mencetak keunggulan lebih dulu saat laga baru berjalan 5 menit.
Sementara Indonesia, baru bisa mencetak gol penyama kedudukan memanfaatkan aksi individual dari Muhammad Supriadi di kotak penalti pada menit ke-30.
Untuk lebih lengkapnya, berikut INDOSPORT rangkum jalannya pertandingan babak pertama laga Vietnam U-16 vs Indonesia U-16 untuk Anda para pembaca setia.