Liga Indonesia

Jelang vs Persipura, Jacksen Tiago Ungkap Kalimat Mengejutkan

Jumat, 3 Agustus 2018 20:27 WIB
Penulis: Sudjarwo | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Persija Jakarta
Pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago. Copyright: © Persija Jakarta
Pelatih Barito Putera, Jacksen F. Tiago.

FOOTBALL265.COM - Pelatih Barito Putera, Jacksen F Tiago tetap menganggap mantan klubnya, Persipura Jayapura sebagai musuh saat kedua tim saling bentrok di Stadion Mandala, Sabtu (4/8/18) besok.

Pelatih asal Brasil itu mengungkapkan, meski punya ikatan emosional dengan Persipura, namun dirinya tetap akan bersikap profesional di laga tersebut.

"Saya punya ikatan emosional dengan Persipura, tapi saat bertanding kita harus profesional. Kita punya kepentingan sendiri, dan saya akan bekerja untuk Barito Putera," ujarnya saat sesi konferensi pers jelang laga, Jumat (3/8/18).

Dalam kesempatan tersebut, Jacksen juga mengungkapkan bahwa Persipura masih tetap menjadi tim yang kuat di Indonesia. Meskipun saat ini mantan klubnya itu sedang berada di masa-masa sulit.

"Ada sejumlah pemain yang saya tahu waktu saya tangani mereka disini. Sehingga saya tahu bagaimana hebatnya Persipura. Di mata saya, kekuatan Persipura masih sama seperti dulu. Dan saya akan selalu siapkan pemain saya untuk mengimbangi Persipura," ungkapnya.

1