Liga Indonesia

Meski Asli Surabaya, 3 Hal Ini Bisa Bikin Supriadi Berpeluang ke Persija

Sabtu, 18 Agustus 2018 14:32 WIB
Editor: Juni Adi
© Gery Anugerah Putra/Football265.com
Skuat Bina Taruna. Copyright: © Gery Anugerah Putra/Football265.com
Skuat Bina Taruna.
Dididik Oleh SSB Binaan Persija

Sebelum jadi bintang Timnas U-16, dan banyak yang menawarkan bantuan dan penghargaan, Mochamad Supriadi sempat kesulitan meniti karier sepak bolanya.

Dalam perjalanan kariernya, Supriadi sempat mengalami ditipu oleh oknum pencari bakat, yang menjanjikan akan diorbitkan sebagai bintang sepak bola di Jakarta, jika membayar Rp1,8 juta rupiah.

Singkat cerita, Supriadi kemudia bersedia membayar dan terbang ke Jakarta. Namun oknum tersebut justru menelantarkan Supriadi di Jakarta hingga harus rela menjual sepatu dan bajunya untuk bertahan hidup.

Ditengah-tengah musibah yang dialaminya, Supriadi kemudian mendapat hikmah. Ia kemudian diajak bergabung ke SSB Bina Taruna, oleh salah satu kenalannya.

Usut punya usut, rupanya SSB tersebut adalah binaan dari klub Liga 1, Persija Jakarta. Tak heran jika skill dan kemampuan Supriadi meningkat pasca bergabung. Sebab, Bina Taruna memiliki catatan gemilang dalam membina pemain muda.

Pada tahun 2017 lalu, SSB Bina Taruna berhasil keluar sebagai juara di Festival Persija Muda kategori U-18.  Turnamen yang diselenggarakan oleh Asosiasi Kota (Askot) PSSI Jakarta Pusat merupakan kegiatan rutin untuk mengembangkan sepakbola di Jakarta. Ada tiga kategori yang digelar, yakni U-8, U-10, dan U-12.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola dan Olahraga Lain di INDOSPORT.

4