Bola Internasional

Prediksi Pertandingan Sepak Bola Asian Games 2018: Indonesia vs Uni Emirat Arab

Jumat, 24 Agustus 2018 06:08 WIB
Editor: Isman Fadil
© INDOSPORT
Indonesia U-23 vs UEA U-23. Copyright: © INDOSPORT
Indonesia U-23 vs UEA U-23.

FOOTBALL265.COM - Cabang olahraga sepak bola putra Asian Games 2018 telah memasuki babak 16 besar sejak Kamis (23/08/18) kemarin. Indonesia yang juga lolos ke babak 16 besar akan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA) pada Jumat (24/08/18) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang pukul 16.00 WIB.

Pertandingan ini tentu sangat penting bagi Indonesia. Pasalnya, PSSI mengusung target untuk Timnas Indonesia mampu mencapai babak semifinal.

Selaku tuan rumah, faktor dukungan penuh dari suporter Indonesia masih akan menjadi keuntungan tersendiri bagi tim yang dilatih oleh Luis Milla.

© INDOSPORT
Indonesia U23 vs UEA U23 (Susunan Pemain - Lima Laga Terakhir - Player to Watch - Prediksi Indosport). Copyright: INDOSPORTIndonesia U23 vs UEA U23 (Susunan Pemain - Lima Laga Terakhir - Player to Watch - Prediksi Indosport).

Sementara dari sisi lawan, UEA yang berhasil lolos ke babak 16 besar melalui peringkat tiga terbaik bukanlah lawan yang mudah. Meski menelan dua kekalahan dari China dan Suriah di grup, namun tim asal Asia Barat ini hanya kalah dengan skor tipis saja.

Diprediksi pertandingan ini akan berlangsung seru dan sengit. Indonesia dalam kondisi yang bagus sedangkan UEA juga ingin bangkit dan meraih kemenangan.

Players to Watch

Stefano Lilipaly (Indonesia)

© Football265.com
Stefano Lilipaly (Indonesia U23) Copyright: Football265.comStefano Lilipaly (Indonesia U23)

Peran pemain milik Bali United, Stefano Lilipaly di Timnas Indonesia Asian Games 2018 memang sudah tak perlu dibantah lagi. Pemain yang biasa dipanggil Fano ini benar-benar menjadi jantung permainan dari anak asuhan Luis Milla.

Bisa dikatakan seperti itu lantaran apa yang dilakukan oleh Fano untuk Timnas sungguh tiada duanya. Dari 11 gol Indonesia yang tercipta, lebih dari setengahnya merupakan sumbangsih dari Fano. Catatan 3 gol dan 4 assists nampaknya cukup menjadi bukti sahihnya.

Alameri Zayed (Uni Emirat Arab)

© Istimewa
Aksi selebrasi pemain Uni Emirat Arab. Copyright: IstimewaAksi selebrasi pemain Uni Emirat Arab.

Nama Alameri Zayed ini patut diwaspadai oleh Hansamu Yama dan kolega di laga nanti. Penyerang bernomor 27 ini merupakan pemain andalan dari tim yang diasuh oleh Skorza Magiet. Berhasil mencetak dua gol bagi UEA sejauh ini.

Penulis: Dimas Ramadhan Wicaksana

326