Bola Internasional

Luka Modric Komentari Ronaldo yang Absen di Penghargaan UEFA

Jumat, 31 Agustus 2018 09:47 WIB
Penulis: Rialdi | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Marca.
Luka Modric. Copyright: © Marca.
Luka Modric.

FOOTBALL265.COM - Bintang baru Juventus, Cristiano Ronaldo tidak hadir pada malam penghargaan UEFA di Monte Carlo, Monako, Kamis (30/8/2018) malam WIB. Meski begitu, Luka Modric mengaku tak kaget.

Luka Modric secara mengejutkan telah memenangkan gelar Pemain Terbaik Liga Champions musim lalu, keputusan yang dicerca oleh agen Ronaldo, Jorgen Mendes.

Ketika ditanya pendapatnya atas ketidakhadiran Ronaldo di malam penghargaan UEFA, Modric pun menyatakan tak terkejut.

"Saya tidak terkejut, saya minta maaf bahwa dia tidak di sini, tapi saya yakin ada alasan mengapa dia tidak bisa berada di sini," kata Modric, dikutp dari Tribal Football.

"Saya ingin melihat dia, tapi karena dia tidak di sini, saya harap kita akan segera bertemu satu sama lain," imbuhnya.

Menerima penghargaan sebagai pemain terbaik, Luka Modric mengaku senang. Ia merasa satu tahun ini menjadi tahun terbaik dalam karier gelandang asal Kroasia itu.

"Saya senang menerima penghargaan besar ini, saya terima semua orang yang memilih saya, klub dan rekan tim saya karena juga pahala mereka, saya sangat senang berada di sini, bekerja untuk itu dan mencapai setinggi mungkin," ujar Luka Modric.

"Saya dapat mengatakan bahwa ini adalah tahun terbaik dalam karier saya, secara kolektif dan individual, dan kami harus terus bekerja," tutup pemain 32 tahun itu.

Luka Modric meraih periode sukses dalam setahun terakhir kariernya. Ia berhasil menjuarai Liga Champions musim lalu, membawa Kroasia ke final Piala Dunia 2018, mendapat gelar Pemain Terbaik Piala Dunia 2018, dan Pemain Terbaik UEFA 2017/18.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Champions Lainnya Hanya di INDOSPORT 

1.2K