FOOTBALL265.COM - Big Match antara PSM Makassar vs Barito Putera di Stadion Andi Mattalatta, Kamis (13/09/18) berakhir imbang 1-1. Masing-masing gol dilesakkan oleh dua gelandang enerjik, Paulo Sitanggang di menit 65 dan Ferdinand Sinaga di menit 82.
Bermain di kandang sendiri, Laskar Juku Eja cukup mengancam pertahanan Barito Putera. Namun status Adhitya Harlan yang menyandang gelar ‘raja save’ membuat anak asuh Rene Alberts tersebut harus bersabar.
Memanfaatkan umpan-umpan terobosan, Paulo Sitanggang sukses membuahkan gol bagi kubu Barito Putera di babak kedua.
Usai tertinggal 1 gol, permainan PSM Makassar semakin memanas. Memanfaatkan kelengahan pemain belakang Barito yang seringkali terjadi jelang menit-menit akhir, akhirnya Ferdinand Sinaga sukses menyarangkan gol jarak dekat ke gawang Adhitya Harlan.