Bola Internasional

Simon McMenemy Buka Suara Soal Gantikan Luis Milla di Timnas Indonesia

Kamis, 13 September 2018 00:22 WIB
Penulis: Petrus Manus Da' Yerimon | Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© PSM Makassar
Simon McMenemy dalam jumpa pers. Copyright: © PSM Makassar
Simon McMenemy dalam jumpa pers.

FOOTBALL265.COM - Laga lanjutan Liga 1 2018 pekan ke-21 antara Bhayangkara FC vs Perseru Serui telah dimainkan di Stadion PTIK, Jakarta, Rabu (12/09/18) malam dengan tuan rumah berhasil menang tipis 1-0.

Usai laga ini, pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy pun mengomentari jalannya pertandingan. Selain itu, pelatih asal Skotlandia itu juga menanggapi isu yang mengaitkan dirinya dengan kursi pelatih Timnas Indonesia.

Kursi pelatih Timnas Indonesia saat ini memang masih belum jelas. Pasalnya, Luis Milla hingga saat ini belum memberikan konfirmasi apakah dirinya bersedia diperpanjang oleh PSSI atau tidak.

McMenemy mengatakan bahwa dirinya sama sekali tidak terganggu dengan rumor bakal menjadi pelatih skuat Merah Putih. Dirinya merasa terhormat disebut-sebut menggantikan Luis Milla.

"Itu sebuah kehormatan, kebanggaan untuk saya. Tapi untuk saat ini saya fokusnya ke bfc untuk memenangkan pertandingan selanjutnya. 

"Di indonesia sekarang ini juga banyak sekali pemain yang bagus, jadi siapa pun yang melatih indonesia nanti dia punya banyak pilihan pemain," komentar McMenemy usai laga.

© Ian Setiawan/Football265.com
Pelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy. Copyright: Ian Setiawan/Football265.comPelatih Bhayangkara FC, Simon McMenemy.

Selain itu, pelatih yang pernah menukangi Mitra Kukar itu juga berharap yang terbaik untuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2018, dan menceritakan sedikit pengalamannya saat melatih Timnas Filipina.

"Semoga Indonesia bisa dapat hasil yang sangat bagus di Piala AFF tahun ini. Saya punya pengalaman bermain di GBK dan jadi lawan Indonesia.

"Waktu itu saya pelatih Filipina dan saya pernah rasakan atmosfer stadion GBK ketika tim anda menghadapi Indonesia. Saya ketakutan! Jadi saya doakan yang terbaik untuk Timnas di Piala AFF," jelas Simon McMenemy.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Timnas Indonesia dan Olahraga Lainnya Hanya di INDOSPORT

340