Bola Internasional

Tatap Perempatfinal, Ini Pekerjaan Rumah Pelatih Timnas Indonesia U-16

Jumat, 28 September 2018 16:24 WIB
Penulis: Abdurrahman Ranala, Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Cosmas Bayu Agung Sadhewo
© Abdurrahman Ranala/INDOSPORT
Coach Fakhri Husaini memberikan keterangan setelah latihan. Copyright: © Abdurrahman Ranala/INDOSPORT
Coach Fakhri Husaini memberikan keterangan setelah latihan.

INDOSPORT.com – Meski bermain imbang melawan India U-16 dan memastikan lolos ke perempatfinal Piala Asia U-16 2018, pelatih Timnas Indonesia U-16, Fakhri Husaini, masih memiliki pekerjaan rumah penting.

Fakhri menyebut bahwa Timnas U-16 masih memiliki masalah dalam penyelesaian akhir. Saat menghadapi India, lini depan tim tidak mampu menuntaskan peluang yang terbuka di mulut gawang lawan.

Buruknya penyelesaian akhir Garuda Asia, julukan Timnas Indonesia U-16, membuat mereka hanya mampu bermain imbang tanpa gol.

"Persoalan kami adalah finishing dan itu bergantung ke teknik si pemain," kata Fakhri, Jumat (28/09/18), usai memimpin latihan tim di Stadion Mini Persada Plus, Selangor, Malaysia.

"Tembakan-tembakan kami tidak terlalu bagus. Namun, bagi saya sudah luar biasa ketika anak-anak bisa menciptakan peluang."

Selain buruk dalam penyelesaian akhir, penggawa Timnas U-16 bahkan tidak mampu menorehkan tembakan tepat sasaran ke gawang India. 

Tendangan dari luar kotak penalti yang kerap kali dilakukan hanya melebar atau melambung di atas mistar gawang.

Di perempatfinal nanti, Timnas Indonesia U-16 akan berhadapan dengan runner-up grup D, Senin (01/10/18), di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Malaysia.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Deretan pemain ini mencatatkan diri sebagai pencetak gol terbanyak di Liga Champions. Siapa yang menurut kamu pantas dijuluki legend? #messi #ronaldo #nistelrooy #benzema #raulgonzalez #ucl #sepakbola #indosport

A post shared by INDOSPORT.com (@indosportdotcom) on

Ikuti Update Terbaru Jadwal Piala Asia U-16 2018 dan Perkembangan Timnas Indonesia U-16 di FOOTBALL265.COM

189