Bola Internasional

3 Hal Ini Membuktikan Myanmar Tetap Lebih Superior dari Timnas Indonesia

Rabu, 10 Oktober 2018 14:05 WIB
Editor: Prio Hari Kristanto
© Sidomi
Skuat Timnas Myanmar senior. Copyright: © Sidomi
Skuat Timnas Myanmar senior.

FOOTBALL265.COM - Timnas Indonesia akan bersua Myanmar dalam laga uji coba internasional petang ini di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Rabu (10/10/18). 

Pertandingan ini sendiri dilakukan sebagai persiapan untuk tampil di Piala AFF 2018 pada akhir tahun ini. 

PSSI memilih Myanmar sebagai lawan uji coba karena kedua tim memiliki level kekuatan yang tak jauh berbeda dan akan sama-sama bermain di Piala AFF 2018. 

Dari rekor pertemuan, Timnas Indonesia memang unggul atas Myanmar. Dari 13 pertemuan terkahir, Indonesia menang enam kali. Sedangkan Myanmar hanya menang empat kali dan sisahnya berakhir imbang. 

Kita tentunya masih ingat bagaimana lemahnya Myanmar di era 90-an dan awal 2000-an di mana Indonesia bisa menang dengan skor besar seperti pada tahun 1998 (6-2) atau 2000 (5-0). 

Namun begitu, bukan berarti Myanmar tak memiliki keunggulan dari Indonesia. Ada 3 hal yang kini membuat Myanmar lebih superior dari Indonesia.

Bahkan beberapa di antaranya sulit bagi Indonesia untuk mengejar. Apa saja keiga hal tersebut? Berikut ini ulasannya.