FOOTBALL265.COM - Aksi protes Bobotoh yang menuntut keadilan kepada PSSI, ternyata mengundang perhatian dari pemain jebolan Liga Jerman.
Setelah tak kuasa menahan rasa kecewanya, ribuan pendukung setia Persib Bandung, Bobotoh akhirnya turun ke jalan menggelar demo bertajuk "Bandung Melawan Part 1" di depan Gedung Sate, pada Sabtu (13/10/18) kemarin.
Aksi tersebut dilakukan sebagai bentuk protes, terhadap Komisi Disiplin (Komdis) PSSI yang memberikan sanksi terlalu berat untuk Persib.
Selain itu, seluruh elemen Bobotoh juga menilai kalau PSSI berniat menjegal langkah Persib untuk jadi juara, yang saat ini sedang dalam performa gemilang, karena memuncaki klasemen Liga 1 hingga pekan ke-25.
Adapun sanksi-sanksi yang diberikan Komdis untuk Maung Bandung diantaranya adalah dilarang menggelar pertandingan di Pulau Jawa, menggelar pertandingan tidak boleh dihadiri penonton hingga pertengahan musim 2019, serta sejumlah pilar utamanya yang dilarang tampil dalam beberapa pertandingan.