Piala AFF: Dibanding 4 Rivalnya, Timnas Indonesia Jadi Skuat Paling ‘Kerdil’
2. Malaysia
Malaysia menyusul di peringkat kedua pemain dengan rata-rata tinggi badan terendah. Juara Piala AFF 2010 ini memiliki rata-rata tinggi badan 175,39 cm.
Rival serumpun Timnas Indonesia ini setidaknya punya enam pemain dengan tinggi badan lebih dari 180 cm. Gelandang Syamer Kutty Abba dan kipper Hafizul Hakim Khaiurl Nizam Jothy menjadi pemain tertinggi dengan tinggi badan 185 cm.
3. Vietnam
Vietnam merupakan salah satu tim dengan komposisi skuat paling muda di Piala AFF 2018. Selain itu, mereka juga punya pemain dengan rata-rata tinggi badan 176,34 cm.
Tiga pemain Vietnam mempunyai tinggi badan terendah yang berada di kisaran 168 cm. Kiper Vietnam keturunan Rusia, Dang Van Lam, merupakan sosok tertinggi layaknya menara dengan tinggi badan 188 cm.