FOOTBALL265.COM - Osvaldo Haay jadi bintang kemenangan kala Persebaya Surabaya menggilas Bali United dalam laga lanjutan Liga 1 pekan ke-31. Momen itu ternyata dijadikan ajang bagi Haay untuk melakukan sindiran kepada Timnas Indonesia.
Jadwal pertandingan Liga 1 pekan ke-31 mempertemukan Bali United vs Persebaya Surabaya. Pertandingan ini dilangsungkan di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Minggu (18/11/18) kemarin.
Bertindak sebagai tim tamu, Persebaya justru berhasil tampil beringas. Ya, Persebaya mampu menutup laga dengan kemenangan besar 2-5 atas Bali United.
Salah satu sosok pemain yang jadi bintang kemenangan Persebaya dalam pertandingan itu ialah Osvaldo Haay. Bagaimana tidak, pemain berusia 20 tahun tersebut sukses membukukan dua gol ke gawang Bali United kemarin.
Usai tampil gemilang bersama Persebaya, Haay melakukan sebuah aksi yang begitu mengejutkan. Ia diketahui melancarkan sindiran terhadap Timnas Indonesia.