Liga Indonesia

3 Kasus Pengaturan Skor yang sempat menghebohkan Sepak Bola Indonesia

Selasa, 20 November 2018 14:36 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Ivan Reinhard Manurung
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Beberapa hari ini di sepak bola Indonesia ramai dugaan kasus pengaturan skor yang melibatkan beberapa pemain klub sepak bola asal Jawa Barat, Persib Bandung.

Dikabarkan dalam dugaan tersebut setidaknya ada empat pemain Persib Bandung yang terlibat pengaturan skor saat laga vs PSMS Medan.

Meski dengan tegas dibantah oleh Manajer Persib Bandung, Umuh Muchtar, gugaan yang belum terbukti kebenarannya itupun sampai membuat kondisi internal Persib Bandung memanas jelang akhir musim Liga 1 (kasta tertinggi bola Indonesia).

Perihal pengaturan skor di kancah sepak bola Indonesia sendiri memang bukan barang baru. Entah sudah beberapa banyak dugaan pengaturan skor sempat menyeruak ke permukaan, meski akhirnya tenggelam seiring tak adanya bukti yang bisa menguatkannya.

Namun diantara banyaknya dugaan pengaturan skor yang tenggelam, di sepak bola Indonesia sempat beberapa kali kasus pengaturan skor yang akhirnya bisa membuat pelakunya mendapatkan hukuman bahkan hingga di bawa ke kepolisian.

Kapan di mana saja kasus pengaturan skor itu terjadi, berikut portal berita olahraga INDOSPORT coba mengulas tiga di antaranya.

42