Liga Champions

5 Fakta Tersembunyi Pertandingan Liga Champions 2018/19 Tadi Malam

Rabu, 28 November 2018 09:10 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Yohanes Ishak
© Getty Images/Alex Livesey
Sergio Aguero berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Southampton. Copyright: © Getty Images/Alex Livesey
Sergio Aguero berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Southampton.
Aguero Ganas di Kandang Lawan

Sergio Aguero sukses mencetak gol secara beruntun selama 6 laga tandang terakhir di Liga Champions. Gol terakhir ia cetak ke gawang tuan rumah Lyon.

Cristiano Ronaldo masih menjadi yang terbaik dengan membukukan gol selama 12 pertandingan tandang terakhinya.

Meskipun begitu, Sergio Aguero menjadi pemain klub asal Inggris pertama yang mencetak 6 gol tandang secara beruntun di Liga Champions.

Liga Champions Dikuasai Brasil

Shakhtar Donetsk sukses menang dengan skor 3-2 atas tuan rumah Hoffenheim. Satu gol kemenangan mereka dicetak oleh Taison.

Gol yang dicetak oleh Taison tersebut ternyata menjadi gol ke-80 dari pemain Brasil bagi Shakhtar Donetsk di Liga Champions.

Rekor tersebut nyaris menyamai pemain Brasil di Barcelona yang telah menyumbangkan 83 gol di turnamen Liga Champions.

Ikuti Terus Berita Sepak Bola Liga Champions dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM

88