5.7K
Bola Internasional
3 Kasus Pengaturan Skor Level Dunia, Marak di Asia Tenggara
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
2. Malaysia vs Timor Leste (SEA Games 2015)
Pesta olahraga negara-negara Asia Tenggara juga tak lepas dari pengaturan skor. Laga sepak bola antara Malaysia vs Timor Leste ternodai karena adanya manipulasi skor. Bermain di Singapura, saat itu Malaysia mampu unggul tipis 1-0 dari Timor Leste.
Namun yang menjadi sorotan tentu saja penampilan Timor Leste yang bermain ogah-ogahan, meski saat itu mereka berpeluang untuk menang saat Malaysia hanya turun dengan 10 pemain.
Saat diusut AFC, rupanya manajer Timor Leste, Orlando Marques telah menerima suap untuk mengatur hasil pertandingan dari Bandar judi sebesar 11 ribu USD. Ia pun mendapat sanksi tidak boleh terlibat dalam dunia sepak bola seumur hidup.