Liga Champions

Hasil Pertandingan Liga Champions Liverpool vs Napoli: The Reds Lolos

Rabu, 12 Desember 2018 04:58 WIB
Editor: Abdurrahman Ranala
© Getty Images
Mohamed Salah dan David Ospina. Copyright: © Getty Images
Mohamed Salah dan David Ospina.
Babak Pertama

Tim tamu lebih dulu mengancam di babak pertama lewat Marek Hamsik. Namun tendangan Marek Hamsik masih melambung di atas mistar gawang. 

Semenit berselang giliran James Milner yang sundulannya masih terlalu tinggi dari sasaran. Menit ke-16, tendangan Jordan Henderson juga masih belum mengancam gawang Napoli. 

Tuan rumah akhirnya berhasil menciptakan gol pada menit ke-34. Mohamed Salah menyambut umpan James Milner dan melepaskan tendangan dari sudut sempit dan membobol gawang Ospina. 

Semenit berselang, peluang dari Fabian Ruiz untuk menyamakan kedudukan masih digagalkan oleh Alisson Becker. 

Tiga menit tambahan waktu di babak pertama tak mampu dimanfaatkan kedua tim untuk mencetak gol. Skor 1-0 menjadi akhir dari babak pertama. 

264