FOOTBALL265.COM – Manchester United telah resmi memecat Jose Mourinho dari kursi pelatih. Keputusan tersebut diambil setelah klub sepak bola berjuluk Setan Merah kalah dari Liverpool pada pekan ke-17 Liga Primer Inggris 2018/19.
Jose Mourinho gagal membawa Manchester United bersaing dengan tim-tim papan atas lainnya, seperti Manchester City, Chelsea, Tottenham Hotspurs, dan Arsenal.
Manchester United kini terdampar di urutan ke-6 dengan perolehan angka 26. Mereka tertinggal 19 poin dari pemuncak klasemen sementara Liverpool dan terpaut 8 angka dari pesaing terdekat Arsenal.
Pemecatan Jose Mourinho dianggap sebagai keputusan yang terbaik bagi sebagian suporter Manchester United. Akan tetapi, kepergian pelatih sepak bola asal Portugal tersebut pada pertengahan musim tentu menimbulkan sejumlah kerugian.
Jose Mourinho juga berhasil mengangkat kembali performa Manchester United usai dalam dua tahun terakhir pasca ditinggal pelatih Sir Alex Ferguson. Ia setidaknya kembali membawa Manchester United kembali tampil di Liga Champions dan menjuarai Liga Europa 2017.
Maka dari itu, berikut portal berita olahraga INDOSPORT merangkum 3 kerugian Manchester United memecat Jose Mourinho.