Liga Indonesia

Hasil Sidang Komdis PSSI 19 Desember 2018: Piala Indonesia Bermasalah

Minggu, 23 Desember 2018 19:07 WIB
Penulis: Tiyo Bayu Nugroho | Editor: Isman Fadil
 Copyright:

FOOTBALL265.COM - Komisi Disiplin Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (Komdis PSSI) telah mengumumkan hasil sidang terbaru per 19 Desember 2018. Ternyata Piala Indonesia 2018/2019 bermasalah.

Kompetisi sepak bola nasional Piala Indonesia 2018/2019 ternyata membuat sejumlah klub mendapatkan masalah. Karena sejumlah kontestan dianggap Komdis PSSI melakukan pelanggaran berat.

Tak hanya klub, beberapa pemain sepak bola juga kena getahnya ketika bermain di Piala Indonesia 2018/2019 ini. Bahkan panitia pelaksana ikut diberi hukuman oleh Komdis PSSI.

Keputusan yang dikeluarkan oleh Komdis PSSI nyatanya telah dilakukan sidang terlebih dulu. Sehingga tak sembarangan Komdis PSSI menghukum para pegiat sepak bola nasional.