INDOSPORT. COM - Jelang Liga 1 (kasta tertinggi bola Indonesia) 2019, Persija Jakarta terancam ditinggal pelatihnya, Stefano Cugurra Teco. Hal itu menyusul unggahan Teco di akun Instagram pribadinya baru-baru ini yang berisi ucapan salam perpisahan.
Ya, Teco telah memberikan sinyal kalau dirinya tak akan lagi bersama Persija pada gelaran Liga 1 2019. Teco mengunggah dua video yang memperlihatkan momen dirinya semasa melatih Macan Kemayoran.
Pada unggahan itu, Teco juga menyertakan caption yang cukup mengharukan. Ia mengucapkan rasa terima kasih dan permintaan maafnya kepada seluruh pihak yang ada di Persija Jakarta.
"Tugas saya sama club Persija Jakarta sudah selesai tangal 31 December. Terima kasih juga sama Pak Gede, Pak Ardi, Pemain Dan official kita punya team work bagus bisa juara sama sama".
"Terima kasih ke supporter Persija Jak Mania Kalian luar biasa" ujar Teco pada akun Instagram pribadinya.
Andai Teco jadi pergi, tak ada salahnya bila kita sedikit menengok ke belakang. Khususnya membahas mengenai dosa besar yang pernah dilakukan Teco bersama Persija.
Lalu, apa saja dosa-dosa yang pernah dibuat Teco selama menukangi klub sepak bola berjuluk Macan Kemayoran tersebut? Portal berita olahraga INDOSPORT mencoba merangkumnya ke dalam ulasan singkat berikut ini.