Tampik 2 Klub Besar, Eks Timnas SEA Games Lanjutkan Karier di Arema FC
Ia sendiri memang sejak awal sudah berhasrat untuk memprioritaskan Arema FC dalam kelanjutan karirnya. Keputusan itu sekaligus mengakhiri spekulasi perihal klub yang akan mendapatkan jasanya, setelah gagal total membawa Arema meraih target tiga besar di Liga 1 musim lalu.
"Sejak awal sudah menyatakan komitmen kepada bos (CEO Iwan Budianto maupun GM Ruddy Widodo). Memang tidak ingin pindah klub," tandas gelandang bertahan kelahiran Tuban, Jawa Timur itu.
Di satu sisi, ia juga mengakui jika sempat ada tawaran melalui sambungan telepon atau pesan elektronik ke ponselnya. Tak tanggung-tanggung, ada dua klub besar tanah air yang sempat menggodanya untuk berpaling dari Stadion Kanjuruhan, namun ditampiknya secara elegan.
"Ya, memang ada sampai dua tawaran dari klub lain untuk bergabung. Tapi karena Komtimen, jadi saya tetap di Arema," tegas Hendsis.
Terus Ikuti Perkembangan Sepak Bola Seputar Liga 1 Hanya di FOOTBALL265.COM