FOOTBALL265.COM - Kedatangan beberapa pemain baru dalam latihan perdananya, Arema FC justru mendapatkan kabar kurang mengenakan dari salah satu pemain belakang, Bagas Adi Nugroho.
Tepat sebelum latihan perdana, Bagas Adi menyampaikan pesan lewat WhatsApp grup tim Arema FC bahwa dirinya tak akaln lagi memperkuat klub berjuluk Singo Edan itu musim depan.
"Satu jam sebelum latihan perdana kemarin digelar. Bagas Adi Nugroho mengirim pesan WhatsApp grup tim Singo Edan."
"Bagas berpamitan menyudahi perjalanannyan di Arema FC. Seluruh jajaran petinggi tim, pelatih dan pemain dimohon keikhlasannya melepasnya," tulis Arema FC dalam pengumumannya di instagram.
Selain berpamitan, pemain yang juga dipanggil dalam seleksi Timnas Indonesia U-22 itu sekaligus memohon maaf kepada rekan-rekannya yang ada dalam grup tersebut.
"Permohonan maaf juga keluar dari kata kata Bagas untuk semuanya. Bagas akan berpindah ke klub lain. Doa kami semoga sukses selalu," lanjut Arema dalam unggahannya di Instagram.