Liga Indonesia

Nainggolan Ingin Para Pemain Keturunan Indonesia Bisa Main di Liga 1

Sabtu, 12 Januari 2019 16:31 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© liga-indonesia.id
Logo Liga 1 2018. Copyright: © liga-indonesia.id
Logo Liga 1 2018.

FOOTBALL265.COM - Bursa transfer jelang kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2019 masih berlangsung. Ternyata Liga 1 mendapat perhatian dari pemain keturunan Indonesia di luar negeri.

Liga 1 sudah berjalan dua musim, dengan format baru dimulai dari Liga 1 2017 dan Liga 1 2018. Di kedua musim tersebut, terdapat kuota pemain asing, untuk dipakai meningkatkan kualitas liga.

Namun, kebanyakan tim di Liga 1 mengoptimalkan kuota pemain asing dengan mendatangkan para pemain negara dari Afrika, Asia bahkan ada yang dari Eropa.

Jarang yang berani membuat terobosan dengan memberi kesempatan pada para pemain keturunan Indonesia yang bermain di luar negeri untuk bermain di Liga 1.

Sejauh bursa transfer jelang Liga 1 2019 ini pun juga belum ada kabar tersebut. Hal tersebut pun disayangkan oleh Samuel Nainggolan, pemain yang sempat trial di PSMS Medan jelang Liga 1 2018 lalu.