FOOTBALL265.COM - PSS Sleman meraih kemenangan tipis, 1-0 atas Persis Solo dalam Celebration Game di Stadion Maguwoharjo, Sabtu (19/01/19).
Gol tunggal tuan rumah diciptakan pemain anyar mereka, M Sidik Saimima, lewat titik putih menit ke-80. Skor tersebut seakan membuktikan jika laga tersebut berlangsung ketat meski bertajuk pertandingan syukuran.
Kedua tim sukses menghibur penonton, terutama suporter kedua tim baik Brigata Curva Sud, Slemania (PSS Sleman), serta Pasoepati dan Surakartans dari tim tamu dengan permainan atraktif pemain PSS dan Persis.
Meski berasal dari kasta kedua dan hanya sekali berlatih, namun Persis justru lebih bermain spartan sepanjang pertandingan.
Bahkan mereka bisa saja unggul andai sepakan Dedi Cahyono Putro tak disapu kiper Ega Riski tepat di garis gawang, memanfaatkan kesalahan sang penjaga gawang.
Bahkan di babak pertama, tim tamu lebih banyak menguasai pertandingan dan mendapatkan peluang. Namun sejumlah peluang mampu digagalkan kiper Ega Riski yang tampil on-fire.
"Kita menikmati pertandingan ini. Sedari awal saya memang instruksikan pemain pemain tampil enjoy dan gembira agar semua kemampuan keluar. Meski kalah, namun secara permainan ada progres dibanding permainan musim lalu," kata pelatih Persis, Agus Yuwono, usai pertandingan.
Sementara di babak kedua, permainan PSS Sleman lebih berkembang. Masuknya pemain baru seperti Kushedya Hari Yudo dan Sidik Saimima, mapun pemain seleksi yakni Haris Tuharea, Ricky Kambuaya meningkatkan kualitas serangan tuan rumah.
"Alhamdulillah pertandingan berjalan lancar dan baik. Secara keseluruhan, laga ini berjalan sukses. Babak pertama kami berikan kesempatan kepada pemain musim lalu. Semenara babak kedua banyak melihat pemain seleksi," ungkap pelatih kiper, Listianto Raharjo.
Ikuti terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM