Bola Internasional

3 Klub Top Eropa yang Pernah Berganti Nama Sepanjang Sejarahnya

Kamis, 31 Januari 2019 19:31 WIB
Editor: Juni Adi
© Twitter/@Pitchside_Sport
Proses pemain Manchester United Jesse Lingard membobol gawang Arsenal di Piala FA, Sabtu (26/01/19). Copyright: © Twitter/@Pitchside_Sport
Proses pemain Manchester United Jesse Lingard membobol gawang Arsenal di Piala FA, Sabtu (26/01/19).
Dial Square jadi Arsenal

Perubahan nama juga dialami oleh Arsenal. Klub yang dahulu bermarkas di London bagian Tenggara itu, seiring waktu berpindah ke London bagian Utara setelah Sir Henry Norris mengambil alih Arsenal, dan menyelamatkannya dari kebangkrutan tahun 1910 lalu.

Arsenal sendiri dahulu bernama Dial Square, sebuah klub yang didirikan oleh para pegawai pabrik amunisi senjata Royal Arsenal di daerah Woolwich, London Tenggara.

Dia Square kemudian diubah menjadi Royal Arsenal pada tahun 1886, dan berubah lagi menjadi Woolwich Arsenal pada 1893.

Kemudian Woolwich dihilangkan pada tahun 1919 dan menyisakan nama Arsenal saja, sebagai salah satu klub profesional pertama di kota London saat itu.

350