FOOTBALL265.COM - Meskipun berusaha keras untuk mendatangkan Denis Suarez, pelatih Arsenal, Unai Emery tampaknya berbeda pendapat dengan sang pemain soal posisi terbaik Suarez di lapangan.
Berbicara sebelum resmi mendapatkan Suarez, Emery mengungkapkan keputusannya untuk mendatangkan sang pemain dari Barcelona adalah untuk mengisi posisi di sayap.
“Kami membutuhkan pemain sayap. Suarez, yang saya tahu, memiliki kualitas ini. Dia bisa bermain sebagai pemain sayap kiri atau kanan saat kami masih berada di Sevilla,” ungkapnya dikutip dari Metro.
Namun, sejak kembali ke Barcelona, Suarez memiliki peran yang berbeda. Ia sering digunakan untuk mengisi posisi gelandang tengah dan ingin menyamakan gayanya dengan Andres Iniesta.
"Saya seorang gelandang dan kualitas terbaik saya adalah bola terakhir saya. Pemain yang menjadi panutan saya adalah Andres Iniesta. Saya mengaguminya sejak kecil," kata Suarez kepada situs web resmi Arsenal.
Meskipun Suarez mungkin tidak mendapatkan banyak peluang untuk bermain di lini tengah tengah di bawah Emery, namun ia mengungkapkan rasa senangnya untuk bisa bersatu kembali dengan pelatih lamanya.
“Saya memiliki hubungan yang sangat baik dengannya. Saya menghabiskan satu tahun bersamanya di Sevilla ketika kami memenangkan Liga Eropa,” ungkap Suarez.
"Ia pelatih yang sangat menuntut dan salah satu pelatih terbaik di dunia saat ini. Saya sangat senang memiliki kesempatan untuk bekerja dengannya lagi dan berharap bahwa sisa musim ini berhasil bagi saya dan klub," tambahnya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT