FOOTBALL265.COM - Akun twitter Persebaya Surabaya dibajak orang tak bertanggungjawab. Pembajak menggunakan twitter Persebaya untuk mem-posting tweet provokatif.
Klub sepak bola Persebaya Surabaya menghebohkan dunia maya khususnya para pengguna Twitter. Akun resmi Persebaya @persebayaupdate mem-posting konten soal PT LIB.
Postingan bernada sindiran tersebut muncul di akun Persebaya kurang lebih pukul 00.56 dini hari WIB, Jumat (01/02/19).
"Jadi ini alasan PT.LIB kemungkinan bukan operator liga? Jadi bakal bikin PT awu awu lagi ato Liganya BATAL?". Caption tersebut juga ditambah dengan sebuah foto.
Dalam foto tersebut terdapat sejumlah Polisi sedang menyegel sebuah ruangan.
Namun tak lama berselang, postingan tersebut dihapus dan akun Persebaya melakukan klarifikasi.