FOOTBALL265.COM - Penjaga gawang Persib Bandung, I Made Wirawan mengambil sisi positif ditundanya jadwal pertandingan leg kedua babak 32 besar Piala Indonesia 2018, menghadapi Persiwa Wamena.
Menurut penjaga gawang asal Bali ini, dengan ditundanya pertandingan tersebut, persiapan tim kebanggaan Bobotoh menjadi semakin panjang.
Sebagai informasi, pertandingan Persib vs Persiwa batal digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Kota Bandung, yang rencananya digelar Senin (04/02/19) besok.
Hal ini terjadi karena kondisi Stadion berkapasitas 38 ribu penonton itu mengalami kerusakan di beberapa titik.
"Kita ambil sisi positifnya jadi masih ada waktu lagi untuk mempersiapkan tim, mudah-mudahan bisa lebih kompak lagi," kata Made, Minggu (03/02/19).
Penjaga gawang yang mengantarkan Persib meraih gelar juara Indonesia Super League (ISL) 2014 ini tak menampik, ditundanya jadwal pertandingan tersebut menganggu persiapan timnya.
Karena, sebelumnya staf pelatih sudah mempersiapkan program latihan untuk pertandingan menghadapi Persiwa, Senin (04/02/19).
"Sebelumnya kita persiapan buat hari ini, besok, jadinya mungkin sedikit terganggu dari persiapan awal. Tapi pastinya pelatih punya planning lain untuk bisa mempersiapkan tim untuk lebih baik lagi dipertandingan nanti," ungkapnya.
Sementara itu, pelatih Miljan Radovic sebelumnya mengatakan sudah mempersiapkan program baru untuk anak asuhnya, setelah mendapatkan kabar laga kontra Persiwa batal digelar Senin (04/02/19).
Selain itu, ia juga merasa perubahan jadwal tersebut merupakan hal yang biasa terjadi di Indonesia.
Ikuti terus Berita Sepak Bola Indonesia dan Berita Olahraga lainnya di FOOTBALL265.COM