Liga Italia

Hasil Pertandingan AS Roma vs AC Milan: Piatek Cetak Gol Lagi, Milan Curi Poin

Senin, 4 Februari 2019 04:37 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Prio Hari Kristanto
© Getty Images
Edin Dzeko tertunduk lesu kala Milan unggul 1-0 Copyright: © Getty Images
Edin Dzeko tertunduk lesu kala Milan unggul 1-0

FOOTBALL265.COMBig match pada giornata ke-22 kompetisi sepak bola Serie A-Liga Italia 2018/19 antara AS Roma vs AC Milan, Senin (04/02/19) dini hari, harus berakhir imbang 1-1.

Milan berhasil unggul terlebih dahulu melalui gol Krzysztof Piatek pada menit ke-25 setelah mampu memaksimalkan umpan melengkung Lucas Paqueta dari sisi kanan pertahanan Roma.

Pada babak kedua, Roma langsung menggebrak dan sukses menyamakan kedudukan. Nicolo Zaniolo mampu menyambar bola liar setelah Mateo Musacchio salah mengantisipasi bola di area pertahanannya sendiri.

Tim tuan rumah gencar melakukan serangan hingga memaksa Milan turun hingga sepertiga garis pertahanan mereka. Gianluigi Donnarumma tampil gemilang dengan mementahkan sejumlah peluang yang didapatkan Edin Dzeko dan kawan-kawan.

Hasil imbang menjadi skor yang adil bagi kedua tim. Tambahan satu poin untuk Roma dan Milan tidak mengubah posisi mereka di peringkat 5 besar.

61