Gabung Barito Putera, Rafael Silva Bertemu dengan Sosok Tak Terduga

Rafael Silva di Barito Putera bisa bereuni dengan pemain asal Brasil bernama Artur Vieira. Sosok Artur Vieira sendiri sebelumnya telah lebih dulu diperkenalkan sebagai pemain asing baru Barito Putera.
Ya, Rafael Silva dan Artur Vieira dahulu pernah bermain di tim yang sama di Brasil sana. Keduanya pernah menjadi rekan setim di klub Brasil, Associacao Portuguesa de Desportos.
Hal ini diketahui dari unggahan Artur Vieira di akun Instagram pribadinya. Ia mengunggah foto bersama Rafael Silva ketika keduanya masih sama-sama berkostum Associacao Portuguesa de Desportos.
Artur Vieira juga menyertakan khusus kepada Rafael Silva pada unggahannya. Artur Vieira mengucapkan selamat datang dan berharap bisa meraih kesuksesan pada momen reuninya dengan Rafael Silva.
"Selamat datang saudara, itu akan jadi tahun kesuksesan bagi kami, bagus untuk berada di sisi Anda lagi," tulis Artur Vieira pada unggahannya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga Indonesia Lainnya di INDOSPORT