FOOTBALL265.COM - Marko Simic harus mengalami nasib sial setibanya di Australia, dalam rangka memperkuat Persija Jakarta melawan Newcastle Jets di Kualifikasi Liga Champions Asia 2019, Selasa (02/12/19) hari ini.
Pemain asal Kroasia itu tersandung masalah hukum, akibat dirinya diduga melakukan perbuatan tidak senonoh terhadap salah satu penumpang wanita di pesawat, saat hendak menuju Australia dari Bali, beberapa waktu lalu.
Hal itu juga dibenarkan oleh pihak Polisi Federal Australia, AFP. Dalam pernyataan di situs resminya, AFP langsung melakukan investigasi ketika laporan tindakan pelecahan itu diterima pada Minggu (10/02/19) waktu setempat.
Terduga pelaku (MS) kemudian digelandang ke Kantor Polisi Mascot, Sydney. Meski kejadiannya di udara, kasus tersebut tetap dalam lingkup hukum Australia, dan akan dikenai undang-undang kekerasan negara.
"Semua penumpang yang menuju Australia sudah seharusnya merasa aman karena semua yang terjadi di udara dapat langsung diinvestigasi oleh polisi begitu tiba di negara kami," kata Komandan AFP perwira menengah, Peter Mullins.
"Jadi para penumpang jangan takut memberitahukan kejadian apapun selama penerbangan kepada kru kabin," sambungnya.
Namun, sang pelaku tidak ditahan oleh pihak kepolisian, lantaran mendapat jaminan bersyarat sehingga ia bisa melanjutkan aktifitasnya di Negeri Kanguru itu sampai persidangan digelar, pada 9 April 2019 mendatang.