FOOTBALL265.COM - Legenda klub sepak bola Arsenal, Emmanuel Petit khawatir jika sikap angin-anginan Mesut Ozil dapat memberi dampak buruk bagi pemain-pemain muda The Gunners.
Di bawah asuhan Unai Emery, Ozil kehilangan tempatnya di skuat utama Arsenal. Alasannya karena performa Ozil belum bisa 100 persen fit.
Legenda Arsenal, Emmanuel Petit menyatakan Ozil yang jarang mendapat menit bermain ini bisa mempengaruhi para pemain muda Arsenal, salah satunya Matteo Guendouzi.
Menurut Petit, seorang pemain sekelas Ozil harusnya bisa memotivasi para pemain muda dan menunjukan profesionalismenya di dalam maupun di luar lapangan.
"Matteo (Guendouzi) mengingatkan saya pada awal-awal karier saya. Kemampuan di lapangan, emosi, ambisi, saya yakin semua pemain ingin menunjukkan hal itu ke hadapan semua orang dan mendapat pengakuan," tutur Petit seperti dikutip dari kanal berita olahraga Football London.
"Saya membandingkannya dengan Ozil. Ketika karier di Chelsea berakhir karena cedera besar yang saya alami, saya sempat kehilangan motivasi."
"Namun setelahnya saya sadar akan satu hal, semakin kamu merasa terluka, maka rasa sakit itu tak akan pernah sembuh dan terus membunuh pikiranmu," imbuhnya.
"Saya percaya Guendouzi pasti sangat menghormati Ozil. Tetapi saya yakin di dalam benaknya, ia tak mau memiliki akhir karier yang sama dengan Ozil,"
"Saya harap Guendozi bisa mempertahankan motivasi dan komitmennya hingga akhir karier. Dia, Lucas Torreira, dan beberapa pemain muda lain sangat penting bagi kemajuan Arsenal," pungkas pria berusia 48 tahun tersebut.
Terus Ikuti Berita Arsenal dan Sepak Bola Liga Inggris Lainnya Hanya di INDOSPORT