Liga Inggris

Satu Senjata Rahasia Manchester United Untuk Tumbangkan Chelsea

Minggu, 17 Februari 2019 17:30 WIB
Penulis: Ridi Fadhilah Khan | Editor: Theresia Ruth Simanjuntak
© GettyImages
Paul Pogba (Manchester United) saat tendangan penalti ke gawang Fulham. Copyright: © GettyImages
Paul Pogba (Manchester United) saat tendangan penalti ke gawang Fulham.
Bola Mati Mimpi Buruk Chelsea, Mimpi Indah Manchester United

Berdasarkan situs statistik Whoscored, diketahui bahwa Manchester United merupakan salah satu tim Liga Inggris yang gemar mencetak gol melalui skema bola mati. Tercatat pada ajang Liga Primer Inggris musim ini, anak asuh Solskjaer sudah mencetak 11 gol dari 52 gol lewat set-piece.

Tentu saja catatan ini wajib diwaspadai oleh anak asuh Sarri, mengingat Chelsea justru punya catatan minor dalam urusan bola mati, baik itu tendangan bebas, penjuru, ataupun penalti.

Masih berdasarkan situs yang sama, The Blues tercatat sudah kebobolan sebanyak sembilan kali di Liga Primer dari situasi bola mati

Maka dari itu, The Reds Devils harus bisa memaksimalkan skema bola mati apabila masih ingin berbicara banyak di ajang FA Cup. Sedangkan untuk Chelsea, Sarri wajib berpikir keras agar anak asuhnya mampu mengatasi kekuarangan tersebut.

Terus Ikuti Update Piala FA Lainnya Hanya di INDOSPORT.