FOOTBALL265.COM - Hasil buruk harus diterima Persela Lamongan saat menjamu Bali United di Stadion Surajaya, Lamongan, pada babak 16 besar Kratingdaeng Piala Indonesia. Laskar Joko Tingkir harus mengakui kemenangan tim tamu dengan skor tipis 1-0.
Pelatih Persela, Aji Santoso, tampaknya tak ingin larut dalam kesedihan pasca kekalahan timnya. Pelatih asal Malang itu malahan langsung fokus mempersiapkan kembali tim untuk leg kedua di Bali.
Apalagi menjelang pertandingan leg kedua Kratingdaeng Piala Indonesia, Persela Lamongan tidak punya cukup waktu untuk mengoptimalkan persiapan pemain.
"Kami yang jelas hari ini akan melakukan recovery training, karena tidak ada waktu," ujar Aji Santoso pada Selasa (19/2/19).
"Kami tanggal 20 nanti sudah harus berangkat ke Bali," lanjut Aji Santoso.
Namun sayang, saat Persela Lamongan menghadapi Bali United, Aji Santoso, tak bisa mendampingi timnya. Hal ini disebabkan Aji Santoso harus menjalani lanjutan kursus AFC Pro yang bakal berlangsung di Batu, Jawa Timur.
"Kemungkinan di hari pertama dan kedua saya tidak bisa berangkat karena kursus AFC Pro," beber Aji Santoso.
"Saya diizinkan berangkat ke Bali tanggal itu," tutupnya.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Indonesia Lainnya di INDOSPORT