5 Stadion Cantik yang Kondisinya Kini Memprihatinkan

Terkadang, Stadion ditinggalkan dan dibiarkan tak terurus karena alasan yang tak jelas. Contohnya seperti Stadion Silverdome yang terletak di Kota Detroit. Tempat ini dulunya merupakan stadion olahraga yang sering digunakan untuk menggelar acara-acara besar seperti Super Bowl dan konser musik The Rolling Stones, The Who dan Led Zeppelin.
Selain itu, stadion ini juga dijadikan 'kandang' untuk tim American football, Detroit Lions sampai akhirnya tim tersebut pindah stadion di tahun 2002. Sejak saat itu, The Pontiac Silverdome dibiarkan tak terurus dan sudah dirubuhkan pada 2018.
Estadio Lluís Sitjar, Spanyol
The abandoned Lluís Sitjar Stadium in Palma de Mallorca#mallorca #Stadiums pic.twitter.com/AaYx4W3CGF
— Football Memories (@footballmemorys) September 28, 2015
Di Spanyol, Stadion Lluis Sitjar di Mallorca terlantar karena sang pemilik pindah ke stadion yang baru. Padahal stadion ini menyimpan memori bersejarah. Tempat ini merupakan saksi pertama kalinya Xavi Hernandez bermain di pertandingan resminya bagi Barcelona pada 1998.
Estadio de Sarria, Spanyol
Pido dignificar el recuerdo del Estadio de Sarrià @RCDEspanyol la actual placa es lamentable e irrisoria #pericos pic.twitter.com/R5kdH2uje6
— Alberto Fernández (@albertofdezxbcn) July 24, 2016
Stadion Sarrià merupakan stadion multi-fungsi yang terletak di Barcelona, Spanyol. Stadion ini dulu adalah kandang dari klub RCD Espanyol.
Stadion ini dapat menampung sekitar 41 ribu penonton dan dibangun pada tahun 1923. Namun, pada akhirnya stadion ini ditutup pada tahun 1997 karena adanya masalah finansial dan kemudian stadion itu harus dihancurkan.
Saat ini, klub RCD Espanyol bermarkas di Stadion Cornellà-El Prat, dekat kota Barcelona.
Penulis: Risto Risanto
Ikuti Terus Berita Sepak Bola Lainnya Hanya di FOOTBALL265.COM