Liga Indonesia

3 Fakta Menarik Alfonso de la Cruz, Calon Pemain PSS Sleman Jebolan Liga Spanyol

Jumat, 22 Februari 2019 10:19 WIB
Penulis: Arief Tirtana | Editor: Arum Kusuma Dewi
© Heraldo
Calon pemain PSS Sleman, Alfonso de la Cruz Copyright: © Heraldo
Calon pemain PSS Sleman, Alfonso de la Cruz

FOOTBALL265.COM - Pada masa bursa transfer saat ini, klub promosi Liga 1 PSS Sleman belakangan ini disibukkan dengan rencana mereka mendatangkan pemain asing untuk melengkapi kuota tersisa.

Beberapa pemain asing yang rencananya akan direkrut klub berjuluk Super Elang Jawa itu bahkan telah datang ke Yogyakarta dan menjalani trial dalam beberapa hari ke belakang. Salah satunya adalah pemain asal Spanyol Alfonso de la Cruz.

Berposisi sebagai pemain belakang dan usia yang tak muda lagi, 32 tahun, Alfonso de la Cruz sebenarnya memiliki catatan yang cukup meyakinkan untuk akhirnya direkrut PSS Sleman sebgai pemain asing di Liga 1 musim 2019 ini.

Apa saja catatan tersebut, berikut INDOSPORT rangkumkan dalam 3 fakta menarik Alfonso de la Cruz.