Dapat Pujian Pemain Asal Belanda, Bek Timnas Indonesia: Itu Hanya Kebetulan

Lebih jauh, Ricky menyebut bahwa di laga Bali United vs Mitra Kukar itu, seluruh pemain klub berjuluk Laskar Tridatu sudah menunjukan kerja keras yang luar biasa dan tampil bagus, bukan hanya dirinya.
"Tapi di pertandingan kemarin bukan hanya saya saja yang bermain bagus. Semua pemain yang diturunkan benar-benar bekerja keras untuk memberikan yang terbaik untuk tim," tuturnya.
Hal tersebut juga yang membuat dirinya tak khawatir untuk meninggalkan Bali United sementara waktu dan bergabung ke pemusatan latihan Timnas Indonesia bersama Stefano Lilipaly dan Ilija Spasojevic.
"Saya rasa kekuatan tim sama saja tanpa saya, Lilipaly dan Spaso yang ke Timnas. Dalam tim ini, bukan hanya tiga pemain yang bisa membuat kami tampil bagus, tapi semua pemain. Jadi meskipun kami bertiga akan meninggalkan tim sementara, kekuatan tim tetap akan kuat seperti sebelumnya," tutup Ricky.
Terus Ikuti Berita Sepak Bola Piala Presiden dan Timnas Indonesia Lainnya Hanya di INDOSPORT