Liga Indonesia

3 ‘Cacat’ Los Galacticos Madura United di Laga Perdana Piala Presiden 2019

Rabu, 6 Maret 2019 18:11 WIB
Editor: Coro Mountana
© Ian Setiawan/INDOSPORT
Greg Nwokolo saat Madura United vs Borneo FC. Copyright: © Ian Setiawan/INDOSPORT
Greg Nwokolo saat Madura United vs Borneo FC.
Para Penyerang Main Terlalu Individu

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya kalau Madura United memiliki lini serang mematikan di Indonesia. Mulai dari Aleksandar Rakic, Beto Goncalves, Greg Nwokolo, dan Andik Vermansah yang membuat Madura United sangat menakutkan.

Akan tetapi dari pertandingan perdana Piala Presiden 2019 melawan PSS Sleman kemarin, tampak lini serang masih belum padu. Berkali-kali Greg Nwokolo melakukan dribling alias permainan individu yang tak terlalu efektif.

Padahal dengan materi mewah di lini serang itu, seharusnya ada permainan kombinasi satu dua yang secara taktikal lebih efektif dibanding hanya mengandalkan permainan individu. Jika para penyerang Madura United terlalu individualis, bisa dipastikan mereka bakal kesulitan kala melawan Persija.

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Piala Presiden 2019 dan Berita Olahraga Lainnya di FOOTBALL265.COM.

134