Hasil Pertandingan Piala Presiden Persebaya Surabaya vs Persib Bandung: Maung Bandung Tersingkir!
Peluit sepak mula dibunyikan, Persib Bandung langsung mencoba mengambil inisiatif serangan. Persebaya Surabaya juga coba meladeni strategi menyerang Persib Bandung dengan permainan terbuka.
Menit ke-14, Persib Bandung mendapat peluang lewat Ghozali Siregar. Mendapat umpan dari Ezechiel, sepakan Ghozali masih melebar ke samping gawang Persebaya.
Masuk menit ke-20, Persib kembali mendapat peluang lewat Bojan Malisic. Menerima umpan hasil bola mati, sundulan Bojan masih melebar.
Menit ke-28, Persebaya akhirnya bisa mendapat peluang lewat penyerang andalannya, Amido Balde. Sayang, sundulan Amido masih terlalu lemah.
Menit ke-31 publik Stadion Si Jalak Harupat bergemuruh. Pemain Persib, Erwin Ramdani mampu mencetak gol dan mengubah skor jadi 1-0.
Menit ke-37, Persebaya langsung merespon gol Persib tadi. Persebaya mampu menyamakan kedudukan lewat gol pemain asingnya, Manuchekhr Dzhalilov.
Tak ada satu gol pun yang tercipta hinga wasit menipukan peluit panjang tanda turun minum. Skor akhir babak pertama pun ditutup dengan skor imbang 1-1.