Liga Indonesia

Prabowo Sebut Bisa Bawa Timnas ke Piala Dunia, TKN: Itu Adalah Hal Sia-sia

Minggu, 10 Maret 2019 13:47 WIB
Editor: Coro Mountana
© Dedek Prayudi
Uki Dedek Prayudi Copyright: © Dedek Prayudi
Uki Dedek Prayudi
Tanggapan TKN

Yang dimaksud hal sia-sia oleh Uki Dedek adalah cita-cita tanpa gagasan. Baginya membangun olahraga itu memerlukan komitmen dan strategi yang berjenjang juga efisien.

“Memastikan bahwa Indonesia memiliki sarana dan prasarana sepak bola itu wajib dan itu adalah hal yang sedang dan akan terus dilaksanakan oleh pak Jokowi,” jelas anggota TKN (Tim Kampanye Nasional) yang juga merupakan juru bicara Partai Solidaritas Indonesia (PSI) kepada INDOSPORT.

Menurut Uki, memastikan kompetisi berjalan dengan baik di mana mafia diberantas serta pembibitan hingga tingkat amatir adalah hal yang sangat penting. Lebih lanjut ia juga mengkritik pernyataan Prabowo terkait menunggui Timnas Indonesia latihan.

“Latihan timnas tidak butuh ditungguin oleh Presidennya, tapi pembibitan, kompetisi dan infrastruktur sepakbola harus terus dibenahi secara masif,” tutupnya.

Persaingan antara Joko Widodo dan Prabowo Subianto untuk menuju kursi RI 1 memang semakin panas. Terlebih seminggu lagi bakal ada debat calon wakil Presiden antara Ma’ruf Amin dengan Sandiaga Uno yang akan berlangsung.

Terus Ikuti Perkembangan Seputar Timnas Indonesia dan Berita Olahraga di FOOTBALL265.COM.

1.2K