Liga Indonesia

Selangkah Lagi Gabung Persib, Fabiano Beltrame Kena Serang Bobotoh

Senin, 11 Maret 2019 12:52 WIB
Editor: Matheus Elmerio Giovanni
© INDOSPORT
Fabiano Beltrame. Copyright: © INDOSPORT
Fabiano Beltrame.

FOOTBALL265.COM - Persib Bandung dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan Fabiano Beltrame jelang kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2019. Karena kabar tersebut, Fabiano pun diserang Bobotoh.

Fabiano Beltrame memang sudah santer dikabarkan akan gabung Persib Bandung di Liga 1 2019 mendatang. Di mana, dirinya saat ini sedang menjalani proses naturalisasi.

Meski kabar dirinya gabung Persib Bandung tak kunjung terjadi, Fabiano pun menjelaskan bahwa dirinya memilih untuk menunggu kepastian di Surabaya.

"Saya sudah siap gabung, tapi belum bisa karena proses belum selesai, karena itu saya tunggu di Surabaya. Maaf semoga kalian mengerti," tulis Fabiano di akun media sosial.

Meski sudah meminta maaf kepada seluruh pihak dan juga Bobotoh yang menantikan dirinya resmi gabung Persib, akun Instagram pribadi Fabiano diserang oleh Bobotoh.

"Setiap hari patutnya kita bersyukur, terima kasih Tuhan," tulis Fabiano di kolom caption Instagram pribadinya.

 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Todo dia é dia de dizer : Obrigado Deus 🙏🏼 #blessed #adidasindonesia

A post shared by FABIANO BELTRAME (@fabianobeltrame15) on

Namun, status terbarunya itu mendapat tanggapan dari ribuan Bobotoh yang memang menantikan dirinya gabung Persib Bandung.

"@fabianobeltrame15 lebih cepat datang lebih baik ..untuk menjalin kemistri," tulis akun bernama @davieoeo.

"Tapi Ke persib kan @fabianobeltrame15," komentar dari akun bernama @rafaellfrgnt33.

Ada juga komentar berbahasa Portugis, mengikuti bahasa yang tertulis di status Fabiano Beltrame. Sang pemain memang kelahiran Brasil dan sehari-hari menggunakan bahasa Portugis.

"@fabianobeltrame15 É verdade que você entrou na equipe e assinou o contrato," tulis akun @iwakartiwa1933 yang intinya menuntut Fabiano segera tandatangani kontrak.

Dari sekian banyaknya komentar dari Bobotoh yang meminta dirinya gabung Persib Bandung, sebagian besar mengharapkan Fabiano berduet dengan Bojan Malisic di jantung pertahanan tim.

Terus Ikuti Berita Sepak Bola Liga 1 Lainnya Hanya di INDOSPORT