Liga Indonesia

Mirip Zidane, Ini 3 Klub Liga 1 2019 yang Kembali Ditukangi Mantan Pelatih

Selasa, 12 Maret 2019 14:25 WIB
Penulis: Luqman Nurhadi Arunanta | Editor: Arum Kusuma Dewi
 Copyright:

FOOTBALL265.COM – Setelah sempat berpisah kurang lebih setahun, Zinedine Zidane akhirnya kembali menukangi Real Madrid. Ia diganjar kontrak hingga musim 2022 mendatang.

Keputusan memulangkan Zidane tidak lepas dari buruknya performa Real Madrid di bawah asuhan Santiago Solari. Los Blancos harus tersingkir di dua ajang sekaligus dalam tempo waktu yang berdekatan.

Real Madrid tersingkir dari Copa del Rey setelah kalah dari seteru abadi Barcelona. Juara Liga Champions tiga kali beruntun ini juga tidak mampu mempertahankan gelar setelah kalah memalukan dari Ajax Amsterdam.

Tanpa pikir panjang, Santiago Solari lantas dipecat. Zidane dipercaya mengembalikan performa Real Madrid kembali ke jalur kemenangan setidaknya dalam 11 pekan terakhir LaLiga Spanyol 2018/19.

Terlepas dari itu, fenomena balikan ternyata tidak hanya ramai seputar Zidane. Musim 2019 ini rupanya banyak pelatih yang kembali ke mantan klubnya di kompetisi sepak bola Liga 1.

Siapa saja kira-kira? Berikut portal berita olahraga INDOSPORT merangkum 3 klub sepak bola Liga 1 yang kembali ditukangi mantan pelatih.

613