Bukan hanya Messi, Ini 4 Pemain yang Pernah Dapat Standing Appaluse dari Tim Lawan
Rivalitas antara Liverpool dan Chelsea yang terbentuk dalam satu dekade kebelakang ini nyatanya tak menghalangi seorang Steven Gerrard untuk mendapatkan apresiasi tinggi dari suporter The Blues.
Gerrard mendapatkan tepuk tangan dari suporter Chelsea yang mamadati Stadion Stamford Bridge dalam laga terakhirnya di markas klub rivalnya itu pada Mei 2015.
Tepuk tangan yang diberikan fans Chelsea juga tak lepas dari keputusan Gerrard kala itu yang tak akan lagi memperkuat Liverpool dan hijrah ke LA Galaxy di Amerika Serikat.
Namun menariknya, beberapa saat setelah pertandingan, Gerrard mengaku tak terkesan dengan apa yang diberikan suporter Chelsea itu.
Menurut Gerrard, suporter Chelsea hanya memberikan tepuk tangan selama sekian detik, sementara sepanjang pertandingan, mereka selalu menghinanya dengan bebagai chant dan teriakan.